Saya perlu mengetahui status progress pembelian spare part import, sudah diproses sampai dimana, apakah sudah ada PR-nya ? Apakah sudah dibuatkan PO-nya ?
Karena mungkin saja spare parts import terlambat kedatangannya oleh karena PO belum dibuatkan oleh karena terkendala hal lain, atau ternyata malahan Bon Permintaan belum saya buatkan sehingga PR belum bisa dibuat, dst.
Tetapi jika dilakukan melalui T-Code ME5A dengan menginputkan Plant : 1000 dan Requistioner : Yusuf, kadang berhasil kadang tidak (tidak bisa muncul), kalaupun muncul/terdisplay adalah seluruh PR Import (tidak spesific Samator Bambe misalnya).
Jika dilakukan melalui T-Code : ZMMRPT022 - Purchase Position Report, hasilnya juga masih seluruh PR Plant 1000 (belum specific).
Adakah cara lain yang lebih mudah dan cepat untuk mengetahui progress pembelian spare part import, semudah jika kita melakukannya untuk pembelian spare parts lokal melaui T-Code ME5A ?
Yang saya butuhkan : informasi PR (tanggal dan Nomor), PO (tanggal sudah PO).
Terimakasih.